Dari seorang penyanyi yang berubah menjadi aktor, dan kini seorang bintang film, kita telah melihat Kim Jae Joong di televisi sejak tahun 2004 hingga saat ini selama 8 tahun. Namun demikian, sejak tanggal 15 November, kita bisa melihat Kim Jae Joong di layar vioskop yang berkali-kali lebih besar dari tivi. Situasi ini juga aneh bagi Kim Jae Joong.
“ Aku memiliki suatu perasaan baru. Aku tidak menyadarinya saat aku sedang syuting, tapi pada realitanya semua ini terasa baru. Ngomong-ngomong, melihat wajahku sebesar itu rasanya luar biasa. Karena aku belum pernah melihat sebesar ini sebelumnya, jadi aku merasa ini sesuatu yang baru dan aku merasa canggung. (tertawa). “