[News] Big Bang, Sistar, dan Wang Lee Hom telah Dikonfirmasi untuk ‘MAMA’

Published 12/11/2012 by _kadzuki_

Mengikuti pengumuman bahwa Psy dan Super Junior akan menghadiri ‘Mnet Asian Music Awards’ tahun ini di Hong Kong, Big Bang, Sistar, dan penyanyi sekaligus aktor Amerika-Taiwan Wang Lee Hom telah dikonfirmasi untuk hadir dalam event musik tahun ini!

Big Bang menikmati tahun keemasan mereka dengan mini album kelima, ‘Alive’, yang dirilis awal tahun ini, sementara Sistar menguasai tangga lagu K-Pop dengan lagu hits mereka ‘Alone’ dan ‘Loving U’.

Sistar dinominasikan sebagai ‘The Best Female Group Awards’ tahun ini, sementara Big Bang dinominasikan sebagai ‘The Best Male Group Awards’.

Hong Dong Cheol, sutradara ‘MAMA’ tahun ini, berkata, “ Lihatlah panggung kelas dunia yang hanya bisa dilihat di acara ‘MAMA’ yang berkolaborasi tidak hanya dengan bintang-bintang dunia yang telah melebarkan sayap mereka, tetapi juga para musisi dari Inggris dan Amerika.

Dia melanjutkan, “ Dari Psy yang berhasil membuat sindrom global, hingga Super Junior, Big Bang, dan Sistar, yang telah memimpin pergerakan K-Pop di dunia, hingga representator China, sang multi-entertainer Wang Lee Hom, silakan lihat dalam panggung spesial ‘MAMA’, dimana orang-orang dari seluruh dunia akan berkomunikasi melalui musik.

‘MAMA’ tahun ini akan diselenggarakan di Hong Kong Convention and Exhibition Center pada tanggal 30 November.

 

Source : enewsworld

Via : bigbangupdates

Indotrans : fatearam@yeppopo

Iklan

20 comments on “[News] Big Bang, Sistar, dan Wang Lee Hom telah Dikonfirmasi untuk ‘MAMA’

  • D Indonesia disiarin dmana…..?,,,,,,,,,,,,
    Ku tunggu penampilan bigbang yang atraktif….and moga bigbang menang……di ajang penghargaab ini…….

  • wahh tontonan bagus akir tahun nih.
    wajjiibb liat. ada Big Bang boookkk tampil kekeke.
    ahh Shinhwa dateng juga gak yahh *doa doa*

  • Tinggalkan Balasan

    Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

    Logo WordPress.com

    You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

    Foto Facebook

    You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

    Connecting to %s

    %d blogger menyukai ini: